Olahraga Bersama Se-Kemantren Ngampilan

NGAMPILAN - Jumat (23/12/2022) Telah dilaksanakan Kegiatan Gowes dan Senam dalam rangka memperingati Hari Ibu dan Hari Bela Negara di Lapangan Utara Kemantren Ngampilan. Kegiatan ini diinisiasi oleh Koordinator Olahraga Kemantren Ngampilan (KORMAN).

Kegiatan dibuka dengan sambutan dari Mantri Pamong Praja Kemantren Ngampilan, Endah Dwi Dinyastuti, S.E., M.M. dalam sambutanya Mantri Pamong Praja menjelaskan bahwa tujuan dari kegiatan ini selain untuk Memperingati Hari Ibu dan Hari Bela Negara juga merupakan usaha untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh, selain itu juga menjadi salah satu ruang bagi masyarakat untuk saling berinteraksi serta mempererat hubungan sosial kemasyarakatan. 

Setelah pembukaan kegiatan dilanjutkan dengan pelepasan peserta GOWES. Rute perjalanan yang akan ditempuh peserta adalah dari Kemantren Ngampilan - Jalan H. Agus Salim - Jalan Nyi Ahmad Dahlan - Jalan Bhayangkara - Jalan KS. Tubun - Jalan Letjen Suprapto - Jalan Serangan - dan finish lagi di Kemantren Ngampilan.

Acara Kemudian dilanjutkan dengan Senam dan Pembagian Doorprize